Sudah Tembus Rekor Rp1,02 Juta Segram, Harga Emas Antam Hari Ini Masih Meroket
Harga logam mulia milik Antam naik Rp12.000 per gram ke level rekor tertinggi baru lagi sepanjang sejarah Rp1.028.000 per gram. Alhasil, harga jual kembali (buyback) emas Antam turut terangkat Rp13.000 per gram ke level Rp926.000 per gram.
wahyudatun nisa
Author
Karyawan menunjukkan logam mulia di Butik Emas Antam, Jakarta, Kamis, 23 Juli 2020. Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk. (Antam) pada hari ini, Kamis 23 Juli 2020 dipatok lebih rendah untuk ukuran 1 gram dibanderol Rp977.000, sedangkan pada posisi kemarin, Rabu 22 Juli 2020 sempat menyentuh level baru Rp982.000 untuk ukuran 1 gram, yang merupakan level tertinggi sepanjang sejarah. PT Aneka Tambang Tbk. melansir penjualan emas di tingkat ritel tetap menggeliat kendati harga emas menyentuh rekor baru. Penjualan secara daring atau online diakui meningkat signifikan dalam tiga bulan terakhir. Foto: Ismail Pohan/TrenAsia
(Istimewa)